MENGHURMATI SESAMA, TIDAK MENCELA TIDAK MENGEJEK

. . Tidak ada komentar:
AKHLAQ  DALAM  AL QUR’AN ( 15 )

MENGHURMATI  SESAMA,  TIDAK  MENCELA  TIDAK  MENGEJEK
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا لَا يَسْخَرْ قَومٌ مِّن قَوْمٍ عَسَى أَن يَكُونُوا خَيْرًا مِّنْهُمْ وَلَا نِسَاء مِّن نِّسَاء عَسَى أَن يَكُنَّ خَيْرًا مِّنْهُنَّ وَلَا تَلْمِزُوا أَنفُسَكُمْ وَلَا تَنَابَزُوا بِالْأَلْقَابِ بِئْسَ الاِسْمُ الْفُسُوقُ بَعْدَ الْإِيمَانِ وَمَن لَّمْ يَتُبْ فَأُوْلَئِكَ هُمُ الظَّالِمُونَ
Hai orang-orang yang beriman, janganlah sekumpulan orang laki-laki merendahkan kumpulan yang lain, boleh jadi yang ditertawakan itu lebih baik dari mereka. Dan jangan pula sekumpulan perempuan merendahkan kumpulan lainnya, boleh jadi yang direndahkan itu lebih baik. Dan janganlah suka mencela dirimu sendiri dan jangan memanggil dengan gelaran yang mengandung ejekan. Seburuk-buruk panggilan adalah (panggilan) yang buruk sesudah iman dan barangsiapa yang tidak bertobat, maka mereka itulah orang-orang yang zalim. (Al Hujuraat 11)

Hidup bersosial , berteman adalah banyak macam dan ragam prestiwanya, ada pula kesedihan ada kegembiraan, ada keangkuhan  ada pula kecerah ceriaan, ada penghinaan           ada pula penghurmatan,  ada  kemenyendirian ada pula kebersamaan, ada yang dirundung kemiskinan  ada pula yang dipenuhi kekayaan, ada yang diblenggu dengan kehina  dinaan, ada yang dihiasi  kemulyaan, semua itu adalah simponi kehidupan yang menjadikan keindahan.

Ayat di atas menerangkan  3  akhlaq yang mulya yang harus dilakukan oleh orang-orang yang beriman :

1-      Tidak menertawakan atau merendahkan orang lain, sebab boleh jadi orang yang ditertawakan atau direndahkan itu lebih baik dari mereka yang merendahkan.
2-      Tidak mencela diri sendiri.
3-      Tidak memanggil teman dengan gelar panggilan yang mengandung ejekan .

Secara terurai :
 Kadang-kadang terjadi menertawakan atau merendahkan sesama teman laki-laki atau sesama teman perempuan atau laki-laki dengan perempuan, utamanya dengan istri atau       dengan suami, yang hal ini dilakukan pada waktu gurauan santai dan tidak terasa, atau pun dilakukan secara serius,  memang sengaja meremehkan.

Kadang-kadang terjadi mencela orang yang melakukan suatu pekerjaan yang tidak       baik menurut  pendapat orang yang mencela tersebut, akan tetapi yang dicela mempunyai pendirian yang kuat bahwa apa yang dilakukan adalah bagus, sehingga orang yang dicela membalas mencela kepada orang yang mencela tersebut, berarti orang yang pertama adalah mencela diri sendiri.

            Kadang-kadang terjadi memanggil seseorang dengan gelar yang mengandung ejekan, walaupun yang diejek tidak marah, hal itu adalah akhlaq yang tidak baik .

            Para pelaku 3 akhlaq di atas diserukan untuk bertaubat,  jika tidak maka termasuk dzalim.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tentang Situs Ini

Situs web ini merupakan situs web resmi Pondok Pesantren Sunan Sendang - Roudhotuttullab - Sendang Duwur. Semua konten tulisan insyaAllah ditulis secara langsung oleh Romo Yai Salim Azhar, tanpa mengurangi dan menambahi redaksi apa pun.

Bagi alumni atau siapa saja yang bersimpati dan ingin berpartisipasi dalam berbagai kegiatan pesantren, silakan hubungi langsung Romo K.H. Salim Azhar di bagian Kontak Kami.

Arsip Situs

Label

Total Tayangan Halaman