SHOLAT, AMAR MA’RUF NAHI MUNKAR DAN SABAR

. . Tidak ada komentar:
AKHLAQ  DALAM  AL QUR’AN ( 9 )

SHOLAT , AMAR MA’RUF  NAHI MUNKAR  DAN SABAR
Segala puji bagi Alloh Yang telah menciptakan manusia dan hewan serta seluruh alam dengan sempurna tanpa bantuan , Maha Esa dan Maha Kuasa , Tumpuan bagi semua makhluq, Maha Mengetahui dan Waspada akan sesuatu yang dilakukan oleh hamba-hambaNya , Maha Jeli terhadap hamba-hambaNya yang rajin beribadah , baik yang bersifat pribadi maupun yang bersifat sosial .

Rahmat ta’dzim serta salam semoga senantiasa terlimpahkan kepada Junjungan kita Nabi agung Muhammad SAW , Guru muthlaq nan tak pernah diberi gaji dan tiada pernah mengharapkan gaji kecuali atas Alloh , Guru yang membimbing ummat dengan segala upaya  dan perhatian agar ummatnya rajin melakukan amal perbuatan ta’at  , baik yang bersifat pribadi maupun yang bersifat sosial , Nabi yang amat tinggi nilai kesabarannya , Nabi yang senantiasa memikirkan ummat agar mereka selamat di dunia dan di akhirat.


Luqman (17)
يَا بُنَيَّ أَقِمِ الصَّلَاةَ وَأْمُرْ بِالْمَعْرُوفِ وَانْهَ عَنِ الْمُنكَرِ وَاصْبِرْ عَلَى مَا أَصَابَكَ إِنَّ ذَلِكَ مِنْ عَزْمِ الْأُمُورِ
Hai anakku, dirikanlah shalat dan suruhlah (manusia) mengerjakan yang baik dan cegahlah (mereka) dari perbuatan yang mungkar dan bersabarlah terhadap apa yang menimpa kamu. Sesungguhnya yang demikian itu termasuk hal-hal yang diwajibkan (oleh Allah).

Sholat adalah akhlaq yang baik terhadap Alloh yang bersifat pribadi , jika bagus dalam melakukannya maka seseoramg akan mendapatkan keni’matan di dunia ( antara lain ketenangan dalam kehidupannya , cukup sandang  pangan papan , tak pernah kuatir dengan gejolak perubahan kondisi dan situasi dalam kehidupan rumah tangga maupun masyarakat ) dan keni’matan di akhirat ( antara lain kebahagiaan bersama keluarga di dalam surga serta ridlo Alloh nan tak kunjung berhenti ) .

            Kebaikan akhlaq terhadap Alloh yang bersifat pribadi ( sholat ) itu perlu dikembangkan kepada ummat , dengan cara amar ma’ruf nahi ‘anil munkar ( memerintahkan sesuatu yang baik dan melarang sesuatu yang munkar )  agar mereka juga berakhlaq yang baik pula sebagai ikhtiyar membentuk  kehidupan masyarakat menjadi baik , tentram , aman dan penuh pengabdian  sehingga  semuanya  mendapatkan keni’matan hidup di dunia dan akhirat ber sama-sama .

            Ikhtiyar tersebut tidak akan berhasil dengan perjalanan yang mulus tanpa halangan      dan resiku melainkan adanya aksi dan reaksi , pro dan kontra , pujian dan cercaan , sanjungan dan penghinaan , yang ini semua adalah simponi kehidupan dunia ,  maka  para pelakunya dihimbau bahkan diwajibkan untuk sabar atas segala sesuatu yang menimpanya , tabah , ulet dan tekun  secara  istiqomah .

            Semua itu akan bisa di lakukan manakala pelakunya :
1-      Mengetahui  cara sholat yang baik  dan  da’wah yang baik pula
2-      Mengetahui  cara melakukan kesabaran dengan macam-macamnya
3-      Mampu mengamalkan pengetahuan tersebut
4-      Inofatip dalam mencari solusi dalam  amar ma’ruf nahi munkar serta kesabaran
5-      Dapat mengungkapkan dan merealisasi  rencana sikap kehendak dalam melakukan perbuatan untuk diri sendiri dan ummat ( dengan cara sholat serta amar ma’ruf nahi munkar dan kesabaran ) .


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tentang Situs Ini

Situs web ini merupakan situs web resmi Pondok Pesantren Sunan Sendang - Roudhotuttullab - Sendang Duwur. Semua konten tulisan insyaAllah ditulis secara langsung oleh Romo Yai Salim Azhar, tanpa mengurangi dan menambahi redaksi apa pun.

Bagi alumni atau siapa saja yang bersimpati dan ingin berpartisipasi dalam berbagai kegiatan pesantren, silakan hubungi langsung Romo K.H. Salim Azhar di bagian Kontak Kami.

Arsip Situs

Label

Total Tayangan Halaman